Atasi Alergi Debu Saat Ngetrail dengan 5 Cara Ini

By: Angga Kuntara | 25/03/2023
Atasi Alergi Debu Saat Ngetrail dengan 5 Cara Ini

BERKENDARA dengan motor trail akan membawa pengendaranya menghadapi jalur yang sulit dan curam seperti tanah berlumpur hingga berdebu. 

Salah satu faktor yang mungkin dapat menghambat pengendara ketika ngetrail adalah jalur tanah yang berdebu. Mengingat tak sedikit pengendara motor trail alergi terhadap debu.

Namun jangan khawatir, braaapers tetap dapat mengatasi alergi terhadap debu ketika ngetrail. Kenali 5 cara untuk mengatasi alergi terhadap debu ketika ngetrail berikut ini:

1. Gunakan Masker

image source: revzilla.com

Selain berfungsi mencegah berbagai virus penyakit, masker tentu berguna mencegah debu dan polusi udara. 

Selalu gunakan masker ketika berkendara dengan motor trail untuk mencegah hisapan debu dan partikel lainnya yang menyebabkan alergi. 

2. Gunakan Helm Khusus Motor Trail

image source: cardosystems.com

Helm motor trail berjenis helm full-face yang dirancang dengan proteksi yang lebih kuat dan safety. Hal tersebut terlihat dari bagian rahang yang dibuat lebih lancip dan panjang. Tujuannya adalah agar pengendara tidak mengalami sesak nafas sehingga bisa mendapatkan sirkulasi udara yang lebih baik.

Helm motor trail tidak hanya akan melindungi kepala dari benturan, melainkan juga melindungi bagian muka dari debu dan partikel lainnya.

3. Gunakan Pelindung Tubuh

image source: rideexpeditions.com

Perlengkapan pelindung tubuh tidak hanya akan melindungi tubuh dari benturan ketika ngetrail, melainkan juga dapat melindungi tubuh dari debu dan partikel lainnya. 

Gunakan pelindung tubuh seperti pelindung lengan, kaki, dan dada untuk mencegah debu dan partikel lainnya masuk ke dalam tubuh. 

4. Gunakan Kacamata Pelindung 

image source: noobnorm.com

Meskipun tak sedikit pengendara yang jarang menggunakan goggles atau kacamata pelindung ketika ngetrail, kacamata pelindung memiliki fungsi yang tak kalah penting dari perlengkapan pelindung lainnya. Yaitu untuk menjaga pandangan agar tetap jelas tanpa gangguan apapun. 

Gunakan kacamata pelindung untuk melindungi mata dari debu, serbuk sari, dan berbagai partikel lainnya. 

5. Bersihkan Motor secara Teratur

image source: thedrive.com

Ketika ngetrail, debu memang sulit bahkan tak bisa dihindari. Jalur demi jalur yang dilalui akan membuat debu, kotoran, dan berbagai partikel lainnya menumpuk dalam motor.

Bersihkan motor secara teratur baik sebelum atau sesudah ngetrail. Pastikan motor bersih dari debu dan berbagai partikel lainnya agar tidak terakumulasi dalam motor. 

Itulah 5 cara yang dapat dilakukan agar braaapers dapat terhindar dari alergi debu ketika ngetrail. Jangan lupa pula untuk selalu konsumsi vitamin dan minum air yang cukup agar terhindar dari alergi ketika ngetrail