Sepeda Motor Trail: Rekomendasi Model dan Harga Terbaru Kawasaki

By: VMX Media | 04/10/2023
Sepeda Motor Trail: Rekomendasi Model dan Harga Terbaru Kawasaki

BANDUNG, VMXMedia.ID – Asosiasi Industri Sepeda Motor Indonesia (AISI) melaporkan, penjualan sepeda motor di pasar domestik mencapai 534.379 unit pada Agustus 2023. Jumlah itu meningkat 12,40% dibandingkan bulan sebelumnya yang sebanyak 475.428 unit.

Menurut DataIndonesia.id, jenis skuter menjadi jenis sepeda motor dengan penjualan paling banyak pada Januari-Agustus 2023. Proporsinya mencapai 89,64% dari total penjualan sepeda motor sepanjang periode tersebut.

Di ceruk sekitar 10% inilah rebutan antara motor sport –termasuk motor trail– dan underbone. Motor garuk tanah diyakini akan tetap memiliki peminat. Hal ini setidaknya tergambar dari langkah yang diambil oleh Kawasaki Motor Indonesia.

Belum lama ini, seperti dilansir Carmudi.co.id, Kawasaki memperkenalkan versi terbaru dari KLX 230 termasuk menghadirkan model anyar supermoto KLX 230 SM.

Sejauh ini Kawasaki boleh dibilang adalah merek Jepang dengan lini produk motor trail paling banyak. Mulai dari yang bermesin 150cc hingga 450cc, seperti bisa ditemui pada model-model special engine.

Berikut adalah harga motor trail Kawasaki terbaru sebagaimana dilansir dari carmudi.co.id.
1. KLX150 Rp32.000.000
2. KLX150L Rp32.800.000
3. KLX150BF Rp35.800.000
4. KLX150BF SE Rp38.400.000
5. KLX230 S Rp49.000.000
6. KLX230 SE Rp54.900.000
7. KLX250 Rp66.700.000
8. KLX140R Rp40.300.000
9. KLX230R Rp50.000.000
10. KLX230SM Rp54.500.000
11. KLX230SM SE Rp56.700.000
12. D-Tracker Rp35.900.000
13. D-Tracker SE Rp38.300.000
14. D-Tracker X Rp69.300.000
15. KX65 Rp39.500.000
16. KX85 Rp55.900.000
17. KX250 Rp134.400.000
18. KX450 Rp136.900.000
19. KX250X Rp166.300.000
20. KX450 Rp169.300.000

Dapat dilihat pada daftar harga di atas, Kawasaki memiliki model yang sangat beragam, mencapai 20 pilihan, yang membuat braaapers punya banyak pilihan. Di sisi lain, hal ini mungkin saja justru membuat konsumen merasa kebingungan.

Jika untuk digunakan sebagai kendaraan harian, rekomendasinya adalah seri KLX atau D-Tracker. Model-model ini dirancang sebagai kendaraan road legal yang artinya dilengkapi perlengkapan wajib berkendara, seperti lampu depan, kaca spion, dan sebagainya.

Beda hal dengan model-model special engine atau kompetisi yang bisa ditemui pada seri KX. Motor-motor tersebut dirancang sebagai motor balap. Sangat tidak direkomendasikan untuk penggunaan harian karena tak memiliki perlengkapan wajib berkendara.

Selain itu, menggunakan motor semacam ini sebagai kendaraan harian artinya juga braaapers harus siap keluar duit lebih banyak, sebab konsumsi bahan bakar dan perawatannya juga menyedot dana lebih besar. (day)