Yamaha Punya Motor Trail untuk Anak-Anak TT-R110, Dijual di Amerika Seharga Rp38 Juta

By: VMX Media | 04/01/2024 | 173
Yamaha Punya Motor Trail untuk Anak-Anak TT-R110, Dijual di Amerika Seharga Rp38 Juta

BANDUNG, VMXMedia.ID – Braaapers, Yamaha ternyata sudah melansir motor trail untuk anak-anak. Hanya saja, produknya baru dipasarkan di Amerika Serikat. TT-R110 adalah motor trail 110cc 4-tak berpendingin udara, yang memiliki transmisi semi-otomatis 4 kecepatan. Ini adalah sepeda motor off-road yang sangat sederhana, tetapi  andal dan tahan lama.

Karena bermesin satu cam, dua katup, dan berpendingin udara, mesinnya memang tidak memiliki banyak tenaga. Namun, itu bagus karena beberapa alasan. Dengan mesin berperforma rendah, motor ini jadi mudah dikendarai, sangat bagus untuk anak-anak usia 9-12 tahun belajar mengendarai motor trail. 

Seperti dilansir MotorPlus-Online.com, motor ini bukan road legal, alias tak bisa digunakan di jalan raya. Karenanya, jelas tak ada headlamp, stoplamp, lampu sein, dudukan plat nomor, dan kaca spion.

Pada suspensi depan bertipe teleskopik 31 mm, sedangkan suspensi belakang bertipe monosok. Kaki-kakinya memakai ukuran velg belang, di depan ring 14 dan di belakang ring 12. Sementara itu, sistem pengereman memakai rem tromol di kedua roda. Sistem ini dinilai sudah cukup karena bobot motor trail hanya 72 kg.

Karena digunakan untuk anak-anak, tinggi joknya hanya 670 mm. Namun, jangan salah, untuk ground clearance-nya cukup tinggi, yaitu 180 mm.

Bicara soal harga, Yamaha TT-R110E dijual di Amerika Serikat seharga mulai 2.499 USD atau setara Rp 37,9 jutaan. Harga tersebut beda-beda tipis dengan harga Yamaha NMAX 155 Connected/ABS seharga Rp 35.750.000 OTR Jakarta per Januari 2024. (day)