JAKARTA, VMXMedia.ID – Selain lintasan dengan ukuran, ketahanan, dan keamanan yang baik, pembalap dan penonton juga merupakan elemen yang dapat menyokong kesuksesan balap grasstrack, baik dalam event regional, maupun nasional.
Dilansir Panduan Peraturan IMI Pusat mengenai Olahraga Sepeda Motor No. 083/IMI-POSM/PKN-GTX/V/2023 tentang Peraturan Kejuaraan Nasional Grasstrack, fitur keselamatan lintasan untuk pembalap dan penonton harus diperhatikan sedetail dan sebaik mungkin.
Ada delapan poin dalam panduan peraturan tersebut yang harus dipatuhi penyelenggara. Berikut adalah uraiannya.
- Tempat start, finish, paddock, dan seluruh area di sekitar lintasan yang dilarang bagi penonton, wajib dipasangkan pagar pembatas yang kuat dan cukup tinggi
- Penggunaan anjing keamanan, dilarang di area pembalap, mekanik, signal, dan pressroom
- Tiap sisi lintasan, harus terdapat daerah bebas dengan lebar 1 meter sebagai pembatas penonton dan pembalap. Pagar dipasang di sisi penonton dan di sisi bagian lintasan.
- Pemasangan pembatas di daerah bebas, tidak lebih tinggi dari 500 mm diatas tanah yang dipasang dengan pita.
- Pembatas harus terbuat dan kayu, atau bahan yang fleksibel.
- Karung jerami, pasir, atau benda yang berbahan lentur, harus dipasang untuk menjaga pembalap di area berbahaya seperti pohon, pipa, tembok, dan lainnya.
- Lintasan harus bebas dari batu-batu besar atau benda yang timbuk di lintasan.
- Lintasan harus dalam kondisi basah sebelum, sesudah, dan selama balapan yang dimaksudkan untuk menjaga dan menjamin penonton dari debu berlebih.
Apabila braaapers sewaktu-waktu ingin menyelenggarakan kejuaraan grasstrack, demi keamanan dan kenyamanan bersama, jangan lupa perhatikan delapan poin dalam panduan peraturan, terkait dengan keselamatan lintasan, untuk pembalap dan penonton di atas yaa. (ss)