SUKABUMI, VMXMedia.ID – Warga Jabar-Banten tentu sudah tidak asing dengan GRIKSI, Gabungan Racing Committee IMI Korwil Sukabumi. GRIKSI sebenarnya gabungan komunitas grasstrack dan adventure –yang didominasi komunitas grasstrack– yang didirikan Agus Emon dan kawan-kawan, termasuk Nuke “Bhieghoss”. Klub yang didirikan sejak 2016 ini kini tengah aktif membuat berbagai event lokal sekitar Jabar-Banten.
Nuke –atau yang akrab dipanggil Uke– sebagai perwakilan GRIKSI memandang optimis kehadiran RBT di Jawa Barat. Uke beranggapan bahwa ini adalah salah satu jalan untuk merangkul para pembalap di event lokal non-rekomendasi dan balap liar supaya bisa memiliki wadah unjuk kebolehan.
Uke juga menjelaskan pada VMX Media, Kamis (6/6), “Banyak daerah di Jabar dan Banten yang mulai ‘mati suri’ event grasstrack-nya karena tidak sanggup membayar biaya rekomendasi event. Ditambah sulitnya mencari sponsor karena event lokal seringkali dipandang sebelah mata duluan.”
Akan tetapi, dalam pandangan Uke, dengan RBT saat ini, grasstrack Jabar dan Banten yang terasa hampir mati suri itu, hidup kembali dan “makin romantis”. Itu terbukti, tim dan promotor dari Banten WRT05 & Soto Racing Reborn mampu menghadirkan event dan memunculkan para pembalap lokal seperti Yuda Madona, Indra Jit, dan lain-lain.
Waaah, semoga semakin hidup dan berjaya yaa berbagai event grasstrack di Jabar-Banten! (egi)