FAKFAK, VMXMedia.ID – Dalam rangka memperingati HUT ke-78 Republik Indonesia, IMI Korwil Fakfak bersama Gubernur Papua Barat, menyelenggarakan event grasstrack bertajuk Gubernur Cup Papua Barat Grasstrack Open Championship 2023, Sabtu-Minggu (26-27/8) di Sirkuit Air Merah, Kabupaten Fakfak, Provinsi Papua Barat.
Dilansir papuabarat.tribunnews.com, kurang lebih ada 32 pembalap yang mengikuti gelaran tersebut. Pejabat Gubernur Papua Barat, Paulus Waterpauw, menyambut baik gelaran Gubernur Cup Papua Barat Grasstrack Open Championship 2023. Ia sangat berterima kasih dengan berbagai pihak yang terlibat dalam penyelenggaraan event grasstrack tersebut.
“Penyelenggaraan ajang ini, bertujuan untuk membina kerukunan dan rasa persaudaraan antara kita satu sama lainnya, khususnya anak muda Papua Barat,” ungkap Paulus.
Selain diikuti 32 pembalap, Gubernur Cup Papua Barat Grasstrack Open Championship 2023 juga dihadiri ribuan penonton. Cuaca yang cukup terik, tak menyurutkan penonton untuk menyaksikan keseruan pembalap andalan mereka di lintasan.
Salah satu penonton, Arifandi, mengatakan, anak muda di wilayah Papua Barat sangat menunggu event seperti ini, sebagai kegiatan positif yang bisa dilakukan, serta menjadi wadah untuk menyalurkan hobi mereka.
Salah satu tim yang mengikuti Gubernur Cup Papua Barat Grasstrack Open Championship 2023, adalah RMP Team Grasstrack Manokwari. Tim tersebut menurukan empat pembalap di kelas berbeda untuk bersaing dengan 28 pembalap lain. Keempatnya berhasil keluar sebagai jawara di babak penyisihan.
“Bersyukur mereka juara 1 dalam babak penyisihan kelas Bebek Modif dan ada 3 kelas lagi. Saya doakan mereka masuk final dan juara,” ujar manajer RMP Team, Roma Megawanty. (ss)