VMX.ID – ORANG yang suka melakukan aktivitas ekstrem seperti off-road dengan motor trail di hutan-hutan dan balapan di sirkuit membutuhkan perlindungan yang maksimal agar tetap aman dan setelahnya masih bisa beraktivitas seperti biasa.
Handguard menjadi salah satu perlengkapan wajib yang perlu dipasang di motor trail agar tangan pengendara bisa terlindungi dari berbagai benturan yang mungkin terjadi.
Dua handguard Acerbis yang cukup populer dan banyak digunakan oleh pengendara adalah handguard tipe X-Factor dan X-Future. Lantas, apa perbedaan keduanya?
X-Future Handguard
Secara teknis, handguard tipe ini sudah mampu memberikan perlindungan yang baik pada tangan pengendara. Fitur-fitur yang disediakannya sangat mendukung kenyamanan dan keamanan pengendara.
Handguard ini dapat dicirikan sebagai pelindung tangan terbuka dengan gelang pengikat universal. Beberapa keunggulannya adalah sebagai berikut.
– Dapat disesuaikan secara horizontal dalam dua posisi berbeda.
– Mempunyai ventilasi yang maksimum.
– Penutup injeksi ganda untuk ketahanan benturan maksimum.
– Mudah dipasang
– Handguard yang ringan, kompak, dan fleksibel.
– Flap dirancang untuk melindungi pompa rem dan kopling.
Orang-orang biasanya menggunakan handguard ini saat balapan ataupun trabasan. Di Indonesia biasanya handguard ini dibanderol dengan harga Rp700.000
X-Factor Handguard
Handguard tipe ini secara khusus dibuat untuk pengendara yang mencari perlindungan lebih untuk kegiatan enduro dan maxi-enduro yang ekstrem. Bentuknya yang kekar membuat handguard ini cocok sekali digunakan di medan berat yang penuh dengan rintangan seperti medan sempit yang dipenuhi oleh pepohonan.
X-Factor handguard mempunyai ketahanan 5 kali lebih besar dibandingkan dengan handguard aluminium tradisional. Hal ini terjadi karena Acerbis telah meningkatkan ketebalan gelang dari 15 milimeter menjadi 19 milimeter. Selain bagian gelang yang lebih tebal, di handguard ini Acerbis menggunakan ekspander baja untuk membantu meningkatkan kekakuan dan kekuatan torsional.
Cangkang X-Factor handguard terbuat dari plastik bi-injeksi yang melindungi hampir seluruh tangan pengendara. Acerbis mendesain penutup dengan celah yang telah dibentuk sebelumnya untuk memungkinkan peningkatan ventilasi jika pengendara ingin melepasnya.
Di Indonesia handguard dengan perlindungan paling maksimal ini biasanya dibanderol di harga Rp2.350.000.
Jadi, Braaapers lebih memilih handguard tipe yang mana nih?