Red Bull KTM Factory Racing Mengikat Josep Garcia dalam Tiga Tahun untuk Kompetisi Enduro

By: VMX Media | 30/10/2023
Red Bull KTM Factory Racing Mengikat Josep Garcia dalam Tiga Tahun untuk Kompetisi Enduro

BANDUNG, VMXMedia.ID – Josep Garcia akan terus menjadi ujung tombak Red Bull KTM Factory Racing di kompetisi enduro selama tiga musim. Pembalap enduro asal Spanyol ini telah menjadi bagian tim pabrikan KTM sejak 2017, dengan berlomba di Kejuaraan Dunia EnduroGP, ISDE, dan Kejuaraan Nasional Spanyol.

Red Bull KTM Factory Racing bersama Garcia telah sukses dengan tiga gelar kejuaraan dunia (E2 pada tahun 2017 dan 2021, serta E1 pada tahun 2023), lima gelar kejuaraan nasional  Spanyol berturut-turut, dan dua kemenangan ISDE  secara berturut-turut.

Juara Dunia FIM Enduro1 2023, Josep Garcia, pekan depan (6-11 November) akan berlaga di kompetisi International Six Day’s Enduro (ISDE) di Argentina. KTM dan Garcia fokus mengincar gelar juara EnduroGP, yang belum berhasil diraihnya.

Pembalap Spanyol itu berambisi mengulang mendapatkan gelar juara E1 bersama KTM 250 EXC-F di kompetisi 2024. Josep Garcia mengatakan, ”Senang dan bangga bahwa saya kembali dipercaya bertahan bersama keluarga Red Bull KTM Factory Racing, tim impian sejak saya masih kecil, dan saat ini mimpi saya telah terpenuhi.”

Seperti dilansir enduro21.com, manajer tim Red Bull KTM Factory Racing, Fabio Farioli, mengatakan, “Josep adalah pembalap andal, dan kami tidak sabar untuk bekerja bersamanya untuk memenangkan lebih banyak kejuaraan dunia bersama-sama.”

Kita tunggu saja, ya, braaapers, apakah dalam tiga musim kompetisi nanti, Josep Garcia semakin gemilang prestasinya. (nan)