MATARAM, VMXMedia.ID – Pembalap Spanyol yang tergabung dalam tim Red Bull GASGAS Factory Racing, Jorge Prado, tampil dengan begitu solid dalam RAM Qualifying Race Kelas MXGP, di MXGP Lombok, Sabtu (1/7).
Hingga akhir balapan, ia tidak membiarkan pembalap lain mengambil alih posisi pertama, yang sudah ia kuasai. Tak hanya di RAM Qualifying Race saja, di Time Practice, yang berlangsung sebelumnya, ia juga unggul di posisi pertama.
Di RAM Qualifying Race ini, pembalap Spanyol lainnya, Ruben Fernandez dari Team HRC, mengekor di posisi kedua. Disusul Romain Febvre, pembalap Kawasaki Racing Team MXGP yang jadi jawara MXGP Sumbawa pekan lalu, di posisi ketiga.
Sementara itu, pembalap Indonesia, Hilman Maksum, harus menerima dirinya berada di posisi ke-18, dan bekerja lebih keras lagi di race Minggu (2/7) besok.
(dpu)