SUMBAWA, VMXMedia.ID – Dua pembalap tanah air dari tim Astra Honda Racing Team, Delvintor Alfarizi dan Nuzul Ramzidan, akan berlaga di MXGP Sumbawa 2023, Sabtu-Minggu (24-25/6). Keduanya akan bermain di Kelas MX2.
Bagi Adel — sapaan akrab Delvintor, gelaran MXGP bukanlah hal baru. Ia memulai debutnya di MXGP of Indonesia sejak 2019. Di tahun 2023 ini, Adel memulai debutnya di kancah MXGP Internasional di bawah tim JM Astra Honda Racing. Ia balapan di MXGP of Switzerland pada April lalu dan MXGP of Germany pada pertengahan Juni lalu.
Sedangkan bagi Ramzidan, event yang diselenggarakan di Sirkuit Samota ini merupakan debutnya di MXGP.
Dilansir rbtv.disway.id, Sabtu (24/6), baik Adel maupun Ramzidan, keduanya siap bersaing di MXGP Samota dan Lombok dengan semangat dan motivasi tinggi.
“Saya sudah tidak sabar untuk menjalani dua balapan di Indonesia. Setelah seri Jerman lalu, saya bersama tim terus melakukan evaluasi. Sebagai pembalap tuan rumah, saya akan menikmati balapan nanti dengan dukungan masyarakat. Saya berharap bisa meraih hasil yang sangat baik,” ujar Adel.
Hal senada diungkapkan Nuzul Ramzidan. Bagi Ramzidan, balapan di MXGP merupakan mimpinya sejak lama. Ia sudah siap memulai debutnya di MXGP sebagai wildcard.
“Balapan di MXGP merupakan salah satu mimpi saya sebagai pembalap. Kesempatan dan kepercayaan ini tak akan saya sia-siakan dan akan saya manfaatkan sebaik-baiknya. Semoga saya bisa memberikan performa terbaik di hadapan para penggemar motocross di Indonesia,” ujar Ramzidan.
Delvintor Alfarizi dan Nuzul Ramzidan akan balap di Kelas MX2 sore ini pukul 15:15 WITA. Akankah keduanya mampu menampilkan performa terbaik? Kita saksikan bersama-sama! (raf).