Banyak Pergantian Posisi di Kelas FFA, Ivan Harry Pertahankan Konsistensi dan Pimpin Total Waktu Hari Pertama Trial Game Dirt Seri 5 Mojokerto

By: VMX Media | 23/09/2023 | 93
Banyak Pergantian Posisi di Kelas FFA, Ivan Harry Pertahankan Konsistensi dan Pimpin Total Waktu Hari Pertama Trial Game Dirt Seri 5 Mojokerto
Ivan Harry (Foto: @ivanharry33 via Instagram)

MOJOKERTO, VMXMedia.ID – Dinamika persaingan ketat terjadi di heat pertama dan kedua kelas FFA (Free for All) Open, Trial Game Dirt Seri 5. Bagaimana tidak, posisi lima besar pembalap di setiap heat kelas tersebut selalu berganti. Adapun seri 5 dari ajang garuk tanah ini berlangsung di Lapangan Surodinawan, Mojokerto, Jawa Timur, Jumat-Sabtu (22-23/9).

Momen terbaik bagi pembalap asal Boyolali, Asep Lukman, terjadi di heat pertama. Ia berhasil menjadi yang tercepat dengan mencatatkan waktu terbaiknya sepanjang ajang ini, yaitu 01:59:074. Namun, di heat kedua, perubahan dramatis terjadi saat posisi pembalap dari tim Budi Djarum Factory Ruteng itu merosot hingga ke posisi kelima.

Pada heat pertama, Ivan Harry (Impro, Rabbanni) berada di posisi kedua dengan catatan waktu 01:59:226, Lantian Juan (Rizqy Motorsport) di posisi ketiga dengan catatan waktu 01:59:863, M. Excel (BSM 313) di posisi keempat dengan catatan waktu 02:01:305, dan Rizky Aji Safado (Impro, Malindo Racing Team) di posisi kelima dengan 02:02:275

Heat kedua rupanya menjadi momen banyaknya perubahan keadaan. Asep Lukman yang awalnya memimpin heat pertama, di heat kedua, posisinya harus merosot ke posisi kelima dengan catatan waktu 02:00:598. Lantian Juan  dan Rizky Aji Safado sama-sama meroket ke posisi yang lebih baik, dengan masing-masing di posisi pertama dan ketiga. Lantian Juan mencatatkan waktu di 01:59:980 dan Rizky Aji Safado 02:00:598.

Konsistensi justru ditunjukan Ivan Harry, yang konsisten menempati posisi kedua di dua heat yang telah berlangsung. Pada heat kedua ini, ia mencatatkan waktu pada angka 01:59:980. 

Selain itu, ada pula pembalap baru yang muncul dalam lima besar di heat kedua, yaitu Raffi Ade yang menempati posisi keempat dengan waktu 02:00:000.

Total waktu di hari pertama kompetisi kelas ini menjadikan Ivan Harry sebagai pemimpin sementara dengan Lantian Juan di posisi kedua, Asep Lukman di posisi ketiga, Rizky Aji Safado di posisi keempat, dan M. Zulmi di posisi kelima.

Pertarungan sengit ini masih akan berlanjut dengan heat ketiga dan keempat yang akan berlangsung hari ini (23/9). Jangan lewatkan kelanjutan aksi seru dari kompetisi Trial Game Dirt seri 5 mulai pukul 14:00 WIB di lokasi Lapangan Surodinawan atau saksikan live streaming-nya di www.76rider.com/live mulai pukul 18:30 WIB. Dapatkan informasi terkini seputar event ini hanya di portal kami. Stay tuned! (dpu)