SEMARANG, VMXMedia.ID – Kabar duka menyelimuti gelaran putaran pertama Cleosa Series di Sirkuit Wanko, Bubakan, Mijen, Semarang. Pembalap grasstrack kawakan dari tim Akarmas Racing Division, Edi Ariyanto, mengalami cedera akibat kecelakaan saat bertanding pada Sabtu (27/4).
Berdasarkan laporan Grasstrack.ID, insiden naas ini terjadi saat Edi berlaga di kelas Trail Std Open moto 1. Kondisi sirkuit yang becek akibat hujan diduga menjadi salah satu faktor penyebab kecelakaan.
Edi mengalami luka sobek di bagian atas dan bawah mata kiri, serta kotoran tanah masuk ke dalam matanya. Tim medis yang sigap langsung membawa Edi ke rumah sakit untuk mendapatkan penanganan medis.
Hingga Minggu (28/4) pagi ini, ia dikabarkan masih menjalani perawatan di rumah sakit. Kemungkinan besar, Edi tidak akan bisa melanjutkan perlombaan di hari kedua Cleosa Series yang masih berlangsung hingga sore ini.
Kita doakan semoga Edi segera pulih dari cederanya dan dapat kembali berlaga di lintasan grasstrack, ya, braaapers. (dpu)