Komunitas MiChat Menggelar Acara Adventure Trail Bertajuk “Jalur Lokal Rasa Nasional” di Ciamis

By: VMX Media | 15/02/2024 | 167
Komunitas MiChat Menggelar Acara Adventure Trail Bertajuk “Jalur Lokal Rasa Nasional” di Ciamis
Foto: @michatadv via TikTok

CIAMIS, VMXMedia.ID – Kabar gembira untuk braaapers pecinta hobi melumpur. Komunitas motor trail yang tergabung dalam Milenial Club Hore Adventure Trail (MiChat) menggelar event   Bunter Forest Xplore (BFX) yang bertemakan “Jalur Lokal Rasa Nasional”, di Situ Cihaurgeulis, Cisaga, Ciamis, Jawa Barat pada tanggal 25 Februari 2024. 

Event adventure kali ini akan melewati lokasi di area Perhutani dan PTPN wilayah Cisaga. Tempat ini dipilih karena memiliki kontur lintasan yang variatif yang akan menambah keseruan apabila turun hujan. Jalur akan di-setting dan dikerjakan oleh Team Enduro Total Indonesia yang mana kualitasnya sudah tidak diragukan lagi. Sudah banyak event nasional yang menggunakan konsultan jalur dari Team Enduro Total Indonesia. 

Event ini digagas bersama oleh MiChat, Dinas Kalulinan dan TS 125 Ciamis. Panitia mengklaim, event ini adalah wadah bagi para rider yang ingin mencari jalur, bukan sekadar hadiah. Para rider juga nantinya akan menempuh lintasan sejauh 40 Km. 

Para rider yang ingin turut andil dalam event ini dikenakan biaya registrasi sebesar Rp100.000 yang sudah termasuk dengan konsumsi, hiburan, dan doorprize. Informasi mengenai registrasi dan pendaftaran dapat menghubungi Erick di nomor 081282602040. (ss)