TRENTINO, VMXMEDIA.ID – Persaingan ketat terjadi di balapan hari pertama MXGP Italia yang berlangsung di sirkuit Pietramurata, Sabtu (15/4). Hari itu menjadi momen yang epik karena para pembalap telah menunjukkan performa terbaik mereka.
Pada sesi RAM Qualifying Race MXGP, Romain Febvre dari Kawasaki Racing Team keluar sebagai pemenang. Sementara itu, pada RAM Qualifying Race MX2, juaranya adalah Simon Laengenfelder dari Red Bull GASGAS Racing.
Untuk pertama kalinya di musim ini, dalam RAM Qualifying Race, seseorang selain Jorge Prado meraih kemenangan dengan memimpin secara dominan dari awal hingga akhir. Romain Febvre, pembalap asal Prancis, sepanjang balapan terlihat sangat cepat dan rapi di atas motornya.
“Saya merasa diri dan motor saya sangat baik. Saya akhirnya berada di depan dari awal hingga akhir. Saya tidak sabar untuk menunggu sesi balapan,” tutur Romain Febvre.
Bersamaan dengan balapan FIM World Motocross Championship, penonton juga menyaksikan balapan European Motocross Championship untuk kelas EMX250 dan EMX125, di mana Andrea Bonacorsi dan Janis Martin Reisulis menang di kelas masing-masing.
Di kelas EMX125, ada pembalap Indonesia, yaitu Orel Lubis dan Angga Lubis. Saat Time Practice Grup 2, Orel Lubis berhasil finis di urutan ke-37. Sementara itu, Angga yang berada di Grup 1 finis di urutan ke-46.
Hari ini adalah sesi balapan terakhir MXGP Italia. Menurut braaapers, siapakah yang akan keluar sebagai juara? (dpu)