BOGOR, VMXMedia.ID – Kontingen Jawa Barat (Jabar) telah menyiapkan tim unggulan mereka untuk berlaga dalam Babak Kualifikasi (BK) PON XXI/2024 Aceh-Sumut untuk cabang olahraga grasstrack. BK akan berlangsung di Sirkuit Cargloss, Bogor, hari ini, Sabtu (29/7) hingga besok, Minggu (30/7).
Jumlah pembalap yang diturunkan oleh Jabar dalam berbagai kelas sangat mengesankan, menunjukkan komitmen dan semangat juang para atlet muda daerah ini.
Pada kategori 155cc Standar Perorangan, Jabar menurunkan satu pembalap unggulan, yaitu Marvello Aprilian Putra Purnomo. Sementara itu, dalam kategori 155cc Standar Beregu, Jabar mengirimkan dua pembalap terbaik yang siap berjuang memperebutkan tiket ke PON. kedua pembalap tersebut adalah Ari Pebriansyah dan Aldyan Putra Aprilian.
Tidak ketinggalan, Jabar juga menurunkan perwakilan terbaik di kelas 155cc Modifikasi Perorangan , dengan Lutfi sebagai pembalap andalannya. Selanjutnya, pada kategori 155cc Modifikasi, ada dua pembalap unggulan dari Jabar akan berkompetisi, yakni Prima Julio Sudraja dan diperkuat Ardi Heriadi Nugraha.
Atlet Jabar yang diturunkan dalam Babak Kualifikasi PON XXI/2024 Aceh-Sumut ini mencerminkan semangat dan dedikasi dari para pembalap muda daerah ini dalam mengembangkan dan mengangkat prestasi olahraga grasstrack.
Persiapan yang matang dan kerja keras telah dilakukan oleh seluruh pembalap unggulan, dengan harapan dapat memberikan performa terbaik dan meraih hasil gemilang untuk Jabar.
F. Chimon, pembalap grasstrack yang juga menjadi asisten pelatih Kontingen Jabar untuk cabor grasstrack, mengungkapkan, tim Jabar sudah sangat siap untuk bertarung.
“Atlet-atlet sudah dipersiapkan dan diinfokan di daerahnya masing-masing. Persiapan tim juga sudah siap semuanya. Untuk kesiapan kita dan para atlet, sudah siap banget,” ujar F. Chimon.Selain F. Chimon, tim Jabar cabor grasstrack juga diperkuat dengan pelatih yang merupakan pembalap andalan Jabar, yakni Hilman Laksana. (dpu)