IMI NTB Ungkap Kemungkinan Lombok-Sumbawa Motocross Competition Jadi Event Tahunan

By: Delisti Putri Utami | 24/11/2023
IMI NTB Ungkap Kemungkinan Lombok-Sumbawa Motocross Competition Jadi Event Tahunan

MATARAM, VMXMedia.ID – Ketua Ikatan Motor Indonesia (IMI) Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB), Lalu Herman Mahaputra, mengungkapkan rencana untuk menjadikan event Lombok-Sumbawa Motocross Competition sebagai kegiatan rutin tahunan. Pengumuman ini dilakukan dalam acara launching Parade Otomotif Lombok Sumbawa di depan Kantor Gubernur NTB, pada Kamis sore (23/11).

Menurut Jack, sapaan akrab Ketua IMI NTB, event ini memiliki tujuan utama untuk meningkatkan promosi pariwisata NTB dan mencetak pembalap motocross kelas internasional, sehingga dapat bersaing di tingkat MXGP.

“Tujuannya adalah melahirkan para rider berkelas nasional dan internasional. Selain itu, untuk mendongkrak parade otomotif trabas Lombok eksplor di semua titik pariwisata kita,” ujar Jack, seperti dilansir Detik.com.

Jack menegaskan, event Lombok-Sumbawa Motocross Competition 2023, akan menjadi pemicu atau embrio baru bagi industri otomotif roda dua dan roda empat kelas nasional di NTB.

“Harapannya ini menjadi pemicu dan embrio baru, terutama untuk mengangkat pariwisata di NTB di tingkat nasional dan internasional,” tambahnya.

Untuk memeriahkan event ini, IMI NTB mengundang ratusan pecinta otomotif dari dalam dan luar NTB untuk mengikuti Parade Otomotif Motocross Lombok Sumbawa serta acara Touring Community Jelajah Lombok dan Sumbawa yang dilaksanakan pada Jumat (24/11) dan Sabtu (26/11). (dpu)