PARA pengendara motor trail kerap menjelajahi tempat-tempat baru, untuk membangkitkan potensi wisata lokal di Indonesia. Dalam setiap pemberhentian, mereka mengunjungi daya tarik wisata lokal, berdialog dengan warga sekitar, serta mengalokasikan anggaran tertentu untuk keperluan makan dan akomodasi di properti milik warga lokal.
Perjalanan berkendara adventure dengan konsep tersebut menjadi cara untuk membantu warga lokal, agar industri pariwisata dapat bergerak.
Berikut ini adalah 4 tips bagi braaapers yang tertarik melakukan touring dengan aman dan nyaman, sambil mendukung pariwisata lokal:
1. Temukan Hidden Gems di Lingkungan Sekitar
Berkendara di alam bebas untuk melepaskan diri dari rutinitas sehari-hari tidak perlu dilakukan dalam jarak jauh.
Agar efisien, jelajahi lokasi terdekat yang memang belum pernah didatangi (hidden gems), namun memiliki potensi wisata yang bisa diangkat.
Untuk memulainya, braaapers dapat melacak peta digital untuk menemukan daya tarik wisata dalam daerah yang belum pernah dikunjungi sebelumnya.
2. Bagikan Pengalaman Berkendara di Media Sosial
Cara untuk memperkenalkan lokasi baru yang didapatkan adalah dengan membagikan pengalaman berkendara melalui media sosial. Hal tersebut akan menjadi inspirasi bagi traveller atau rider lain untuk berkunjung ke tempat wisata yang belum dikenal.
Secara otomatis, hal tersebut akan sangat membantu para pelaku industri wisata lokal untuk meningkatkan pendapatan mereka.
3. Belanja dan Bantu Masyarakat Lokal
Ketika Berkendara untuk menjelajah lokasi baru, braaapers dapat berbelanja untuk membantu perekonomian pedagang lokal di sekitar lokasi tersebut.
Hal tersebut dapat dilakukan dengan cara seperti membeli oleh-oleh hingga menginap di akomodasi lokal.
Dengan begitu, braaapers dapat memberikan kontribusi positif terhadap warga lokal dan bukan sekedar numpang lewat.
4. Siapkan Tempat Khusus dan Jangan Meninggalkan Sampah
Pengendara yang bertanggung jawab tidak akan meninggalkan sampah atau mengotori lingkungan yang mereka lewati. Di setiap perjalanan, pengendara harus selalu mengamalkan prinsip membuang sampah pada tempatnya.
Ketika berada di tengah perjalanan, siapkan tempat khusus untuk menyimpan sampah agar bisa dibuang di pemberhentian selanjutnya.
Semoga keempat hal ini bisa menginspirasi braaapers untuk menjelajahi tempat-tempat baru, agar industri pariwisata lokal dapat terus bangkit. (ndr)