Motor Motocross Husqvarna TC 50 dan TC 65 Edisi 2024 untuk Anak Usia Dini Resmi Diperkenalkan ke Publik

By: VMX Media | 19/01/2024
Motor Motocross Husqvarna TC 50 dan TC 65 Edisi 2024 untuk Anak Usia Dini Resmi Diperkenalkan ke Publik

BANDUNG, VMXMedia.ID – Awal tahun 2024 dijadikan momentum oleh perusahaan motor motocross terkemuka dunia asal Swedia, Husqvarna, untuk melansir produk teranyarnya. Namun bila pabrikan lain lebih fokus pada motor bagi orang dewasa, Husqvarna justru mengambil pangsa anak-anak muda, yang baru memulai menggemari dirt bike.

Pabrikan yang kini dimiliki BMW yang berpusat di Munchen, Jerman, ini memperbarui dua motor yang sudah punya basis pelanggan besar: TC 50 dan TC 65. Pembaruan itu berupa perbaikan yang mengesankan guna meningkatkan performa mesin serta kenyamanan dalam berkendara.

Seperti dilaporkan Dirtrider.com, Husqvarna TC 50 diberi rangka dan sasis baru, berikut bodywork yang diperkecil, sehingga semakin ergonomis. Huski merancang motor ini semakin mudah digenggam anak-anak kecil.

Sebagian besar teknologinya kini sama dengan yang ditemukan pada mesin motocross untuk orang dewasa. Pembaruan khusus model TC 50 mencakup mesin yang lebih bertenaga, radiator satu bagian yang lebih besar, dan pengapian digital baru. 

Sementara untuk Husqvarna TC 65, pembaruan diberikan kepada mesin, agar memberikan penyaluran tenaga yang lebih luas dan kuat. TC 65 menawarkan opsi penyesuaian ketinggian yang sama seperti TC 50 untuk memungkinkan pengendara yang sedang berkembang untuk terus mengembangkan keterampilan mereka menggunakan mesin yang sudah dikenal, 

TC 65 dilengkapi dengan shock WP Xact baru yang lebih kompak dan diatur untuk meningkatkan keseimbangan motor. Husqvarna memasang suspensi belakang pada posisi berbeda pada rangka sehingga mampu menyerap tenaga lebih banyak dan meningkatkan kenyamanan. Dari segi ubahan pada mesin TC 65, terdapat girboks yang lebih tahan lama, serta kopling dan keranjang baja diaphragm steel (DS) baru. 

Husqvarna TC 50 edisi 2024 dihargai USD 4.949 (Rp77,4 juta) di negara asalnya, sementara TC 65 dibanderol USD 5.749 (Rp91,6 juta). Harga ini belum termasuk pajak. Braaapers ada yang berminat? (day)