Harga Mulai Rp50 Jutaan, Cepetan Sabet Kawasaki KLX 230 dan KLX 230 SM Terbaru

By: VMX Media | 13/06/2024
Harga Mulai Rp50 Jutaan, Cepetan Sabet Kawasaki KLX 230 dan KLX 230 SM Terbaru
Foto: kawasaki.com

BANDUNG, VMXMedia.ID – Braaapers yang di pertengahan tahun ini masih mencari motor trail, tampaknya keluaran terbaru Kawasaki ini layak jadi bahan pertimbangan: KLX 230 dan KLX 230 SM (Supermoto). Model baru KLX 230 bisa dilihat langsung di Jakarta Fair Kemayoran yang baru dibuka, Rabu (12/6) kemarin.

Menurut Rifki Dwi Dumadi dari dealer kawasaki Soekarno Hatta Bandung (PT Citrakarya Pranata), secara tampilan, memang tidak terlihat perbedaan dibanding tahun-tahun sebelumnya. Namun jika diperhatikan detil, perubahannya lumayan banyak. 

Di bagian headlamp, model cover jadi lebih ramping tapi dengan lampu LED yang sama. Kemudian bodinya dibikin lebih besar, memberi aura supermoto yang lebih kental. Lalu, di bagian jok KLX 230 punya bentuk yang lebih tebal, sekitar 6mm. Warna dibikin dual tone biar selaras dengan livery bodi baru KLX 230. 

“Di bagian mesin, port intake sampai katup intake dibikin lebih kecil buat dongkrak tenaga di putaran rendah sampai menengah. Lalu pada ECU, sudah diperbarui biar sesuai dengan ubahan di sektor mesin. Jadi diklaim torsi lebih mengisi dari putaran mesin yang rendah sampai menengah,” kata Rifki.

Pada bagian sasis, subframe belakang didesain ulang. Hasilnya, travel ban belakang jadi lebih tinggi, jok lebih rendah dan tebal, bikin pengendara makin nyaman membawa motornya. “Lalu ada penambahan fitur buat KLX 230, yakni klaster instrumen yang bisa terhubung ke telepon pintar lewat aplikasi Rideology. Aplikasi tersebut sudah digunakan di motor besar Kawasaki, bisa menampilkan informasi kendaraan dan perawatan,” jelasnya.

Buat harga, KLX 230 SE dibanderol Rp56,8 juta. Lalu buat KLX 230 SM harganya Rp56,3 juta dan KLX 230 SM SE dibanderol Rp58,6 juta. Masih ramah di kantong braaapers kan? Ayo segera hubungi dealer Kawasaki terdekat ya! (day)