Bersaing dengan Pembalap Dunia di MXGP Sumbawa, Ini Profil Mengesankan  5 Pembalap Indonesia

By: VMX Media | 21/06/2023 | 321
Bersaing dengan Pembalap Dunia di MXGP Sumbawa, Ini Profil Mengesankan  5 Pembalap Indonesia
Delvintor Alfarizi di MXGP Jerman (Foto: @delvintoralfarizi325)

SUMBAWA, VMXMedia.ID – MXGP Sumbawa pekan ini akan menjadi panggung bagi lima pembalap Indonesia, yang siap menggebrak lintasan di Sirkuit Samota, bersama pembalap dunia lainnya. 

Kelima pembalap tersebut adalah Delvintor Alfarizi, Diva Ismayana, Nakami Vidi Makarim, Nuzul Ramzidan, dan Hilman Maksum. Para pembalap ini, dengan keterampilan dan dedikasi mereka, diharapkan dapat memberikan performa membanggakan untuk negeri ini.

Lantas, seperti apa latar belakang dan sepak terjang kelima pembalap Indonesia yang akan berlaga di MXGP Sumbawa ini?

1. Delvintor Alfarizi

Musim ini  Delvintor melakukan debut resmi di Kelas MX2 MXGP Jerman, bersama tim JM Racing Astra Honda. Sebetulnya, ini bukanlah pengalaman pertama pembalap 22 tahun tersebut bersaing di MXGP. Pada 2019, dengan fasilitas wildcard, ia turun pada dua putaran di seri Indonesia saat masih berusia 17 tahun. Begitu juga di tahun lalu, saat MXGP Indonesia berlangsung di Samota.

Peraih Juara Nasional Motocross tiga kali ini memiliki segudang prestasi. Dua di antaranya Medali Emas dalam PON XX/2021 Papua dan Juara 1 Indo international Supercross Championship.

2. Diva Ismayana

Ini adalah kali kelima (2017, 2018, 2019, 2022, 2023) pembalap asal Pulau Dewata ini mengikuti ajang MXGP seri Indonesia, dengan turun di kelas MX2. Selama kariernya, Diva pernah mencetak sejarah dengan menjadi pembalap Indonesia pertama yang mampu bersaing dan menjuarai FIM Asia Supercross Championship pada 2019 lalu.

3. Nakami Vidi Makarim

Tahun ini jadi kesempatan kedua bagi pembalap yang dijuluki sebagai “Bushido Boy” ini, untuk bersaing di Kelas MX2 level MXGP, setelah 2022 kemarin, ia juga turut merasakan ketatnya persaingan di kelas tersebut. Selama berkarier sebagai pembalap motocross, pemuda kelahiran 2004 ini pernah menjadi Juara 1 Kejuaraan Asia 2018 dan 2 kali menyandang gelar Juara Nasional.

4. Nuzul Ramzidan

MXGP Sumbawa akan menjadi momen debut pembalap Astra Honda Racing Team ini di Kelas MX2 ajang MXGP. Dalam karier balapnya, Zidan, begitu sapaan akrabnya, pernah menyandang gelar Juara Nasional Kelas 125cc pada 2019 lalu dan Juara 3 Powertrack 2021.

5. Hilman Maksum

Di MXGP Sumbawa pekan ini, pembalap asal Kroya, Jawa Tengah ini akan berlaga di Kelas MXGP. Bersaing bersama 18 pembalap lain. Sebelumnya, pembalap yang menyandang gelar Juara Nasional MX1 2022 ini sudah pernah menjajal MXGP seri Indonesia Kelas MX2 pada 2017 dan 2018 lalu.

Nah, braaapers, itulah profil singkat yang mengesankan dari 5 pembalap Indonesia yang akan berlaga di MXGP Sumbawa pekan ini. Mari, kita dukung mereka! (dpu)