BANDUNG, VMXMedia.ID – Jawa Barat (Jabar) untuk pertama kalinya, setelah 2015 lalu, akan menggelar Kejuaraan Daerah (Kejurda) Enduro. Kejuaraan yang akan berlangsung dalam 3 seri ini akan diselenggarakan DK Racing, tim balap enduro asal Jabar, bekerja sama bersama Ikatan Motor Indonesia (IMI) Jabar.
Pada prinsipnya, penyelenggaraan 3 seri Kejurda Enduro ini merupakan bagian dari program kerja dari Komisi Motocross, Enduro, dan Supermoto IMI Jabar tahun ini.
Seri pertama ajang yang cukup bergengsi untuk pegiat olahraga enduro di Jabar ini diagendakan digelar pada 5-6 Agustus mendatang, dengan bertempat di Sirkuit Siliwangi.
Sirkuit ini adalah sirkuit baru, yang berlokasi di Komplek Secaba Rindam III/Siliwangi, Cimenyan, Kabupaten Bandung. Dengan menjadi tuan rumah penyelenggaraan event, Sirkuit Siliwangi diharapkan bisa menjadi tonggak kebangkitan kejurda enduro Jabar dan Indonesia secara keseluruhan.
Saat ini, belum ada informasi yang dirilis mengenai detail kelas yang akan dilombakan dalam kejuaraan ini. Namun, berdasarkan informasi, jika tidak ada perubahan, terdapat 14 kelas yang akan diperlombakan. Keempat belas kelas tersebut terbagi ke dalam beberapa kategori, mulai dari open, lokal open, junior, pemula, wanita, hingga hobi. (dpu)