CILACAP, VMXMedia.ID – Tuai respons positif, event Hiu Selatan Adventure Trail, yang bertajuk ‘Road to World Enduro Super Series (WESS) 2023, berhasil gaet sekitar 11.000 peserta dari berbagai penjuru dunia. Kesebelas ribu peserta ini ada yang merupakan pembalap enduro lokal, nasional, hingga internasional.
Direktur Hiu Selatan, Edy Cahyadi, menjelaskan, jumlah peserta kali ini lebih banyak dibandingkan tahun 2022, yang hanya diikuti 8.700 peserta. Menurutnya, ini adalah hal yang wajar. Selain karena rute balapnya yang sangat menantang, pemandangan indah Cilacap juga siap memanjakan para peserta.
“Semua menarik, terutama dari segi petualangannya. Pertama, dengan jarak 53 km, peserta bisa menikmati pemandangan alam kota Cilacap. Kedua, dari segi kompetisi, climbing, raja tanjakan, itu pun sangat menarik,” ungkap Edy, sebagaimana dilansir dari Tribunnews Jateng.
Tak hanya dari segi jalur, Hiu Selatan Adventure Trail juga mendapatkan nilai plus dari segi kelas. Jika umumnya adventure di Indonesia ada beberapa kelas, di event ini semua kelas diwadahi, mulai dari Women, Junior (maksimal 16 tahun), Usia 40+, Usia 45+, Sleep Engine, FFA Lokal, dan Special Engine.
“Kami bahkan mendapat tepuk tangan dari Master Track WESS, yang menyebut jalur kami ini istimewa. Jadi, terima kasih kami dipuji seperti itu,” ungkapnya. (dpu)