SUMBAWA, VMXMedia.ID – Sebagai bentuk dukungan terhadap perhelatan balap motocross tingkat dunia (MXGP) di Sumbawa dan Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB), PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) menyiapkan 27 kapal pengangkut untuk jalur penyeberangan dari Kayangan-Pototano.
Hal ini diharapkan bisa memperlancar arus penyeberangan bagi para penonton MXGP maupun wisatawan yang akan liburan di Lombok dan Sumbawa.
Seperti diketahui, NTB akan menjadi tuan rumah penyelenggara MXGP seri Indonesia tahun ini. MXGP Sumbawa pada Sabtu-Minggu (24-25/6) pekan ini, kemudian MXGP Lombok sepekan setelahnya.
“Harapan kami, dengan mengoptimalkan armada, dapat memperlancar arus penyeberangan dan logistik selama event berlangsung,” ungkap Corporate Secretary PT ASDP Indonesia Ferry (Persero), Shelvy Arifin, sebagaimana dilansir dari tribunnews.com.
Selvy mengatakan, pihaknya juga sudah membuka posko layanan di Pelabuhan Kayangan dan Pototano untuk mempermudah koordinasi dengan instansi terkait seperti kepolisian dan BPTD Kementerian Perhubungan.
“ASDP telah mengantisipasi dengan mempersiapkan Pelabuhan Kayangan agar dapat menghadirkan layanan penyeberangan prima kepada masyarakat, yang akan menyaksikan MXGP 2023 maupun berwisata di Lombok dan Sumbawa, dengan menggunakan kapal ferry,” jelasnya. (aa)