AFYONKARAHISAR, VMXMedia.ID – Delvintor Alfarizi terpaksa batal turun di MXGP Turki, yang berlangsung Sabtu-Minggu (2-3/9) kemarin. Pada gelaran putaran ke-17 MXGP atau putaran kesembilan MXGP bagi pembalap binaan JM Astra Honda Racing musim ini, ia mengalami insiden yang membuatnya tidak dapat mengikuti balapan.
Saat menjalani latihan bebas pada Sabtu (2/9), pembalap Indonesia itu terlibat kecelakaan, yang membuatnya mengalami patah tulang metacarpal. Informasi ini disampaikan oleh JM Racing Honda melalui unggahan Instagram.
“Delvintor Alfarizi tidak bisa mengikuti balapan kualifikasi karena kecelakaan saat latihan bebas. Sayangnya, ia mengalami patah tulang metacarpal,” jelas pernyataan tersebut.
Akibat cedera pada tangannya ini, Delvintor bukan hanya tak bisa mengikuti babak kualifikasi, melainkan juga harus absen dalam balapan yang berlangsung hari Minggu.
Hingga saat ini, belum ada informasi lebih lanjut mengenai kondisi terkini Delvintor. Semoga Delvintor lekas membaik, ya, Braaapers. (dpu)