Trio Maut Red Bull GASGAS Factory Racing Ingin Pertahankan Gelar Juara dan Naik Level di MXGP 2024

By: Delisti Putri Utami | 18/02/2024
Trio Maut Red Bull GASGAS Factory Racing Ingin Pertahankan Gelar Juara dan Naik Level di MXGP 2024
Foto: mxgp.com

PATAGONIA, VMXMedia.ID – Kejuaraan Dunia Motocross FIM 2024 akan memanas! Tim Red Bull GASGAS Factory Racing sudah mengasah jagoan terdepan mereka untuk bertarung habis-habisan. Tahun ini, Red Bull GASGAS Factry Racing menurunkan trio maut: sang juara bertahan MXGP, Jorge Prado; bintang muda MX2, Simon Längenfelder; dan debutan penuh potensi, Marc-Antoine Rossi.

Dalam hal sepak terjang, musim lalu jadi pembuktian Prado sebagai raja MXGP. Nah, di musim baru ini, ia tak mau mengalah. Prado telah menggeber motornya kencang-kencang di tes pramusim. Siap-siap saja kamu dapat kejutan darinya, braaapers.

“Saya telah berlatih keras dan motor saya terasa luar biasa. Saya siap untuk mempertahankan gelar dan memberikan performa terbaik,” ungkap Prado seperti dilaporkan mxgp.com.

Sementara itu, dua tahun berturut-turut finis ketiga MX2, Längenfelder, sudah kenyang pengalaman. Pembalap Jerman ini tidak puas hanya menjadi pelengkap podium. Musim ini ia ingin naik podium paling tinggi, bahkan mengincar gelar juara.

“Saya ingin melangkah lebih jauh tahun ini. Podium teratas adalah target saya, dan saya yakin bia meraihnya,” tegas Längenfelder.

Rossi, bintang muda masa depan motocross, akhirnya mewujudkan mimpinya bergabung dengan Red Bull GASGAS Factory Racing. Musim lalu ia telah mencicipi ganasnya MX2 dan bikin semua orang terpukau. Sekarang, di musim penuh pertamanya, Rossi pasti akan menyerang habis-habisan.

Ia mengungkapkan, “Saya telah belajar banyak dari Prado dan Längenfelder, dan saya siap untuk memberikan kejutan di musim debut saya.”

Kombinasi Prado, Längenfelder, dan Rossi menjadi kekuatan yang tak tergoyahkan. Davide De Carli, Manajer Tim Balap Pabrik Red Bull GASGAS, optimis timnya akan meraih kesuksesan. “Kami memiliki tim yang solid dengan tekad yang kuat. Target kami jelas: meningkatkan kecepatan, mempertahankan gelar, dan mencapai level baru,” tutur De Carli.

Ia menegaskan, timnya telah melakukan persiapan matang untuk musim 2024, seraya berkata, “Kami telah berlatih keras selama berbulan-bulan. Semua pembalap merasa dalam kondisi prima dan mereka sangat bersemangat untuk memulai musim ini.”

Nah, braaapers, siapakah yang akan menjadi penguasa arena motocross dunia? Saksikan pertarungan sengit Red Bull GASGAS Factory Racing bersama Prado, Längenfelder, dan Rossi di Kejuaraan Dunia Motocross FIM 2024. Seri pembukanya akan berlangsung kurang dari tiga pekan lagi di Villa La Angostura, Patagonia, Argentina, 10 Maret mendatang. (dpu)