SINTANG, VMXMedia.ID – Trek Sirkuit ex Bandara Susilo di Sintang, Kalimantan Barat, untuk event Shell bLU cRU Yamaha Enduro Challenge seri 2 dibuat agar peserta benar-benar bisa menikmati balapan. Panitia telah menyiapkan segalanya, agar kegiatan yang berlangsung pada 31 Agustus hingga 1 September ini bisa berjalan dengan aman dan lancar tanpa mengurangi keseruan dan persaingan antarpembalap.
“Sebagian besar komposisi trek adalah level easy dan medium. Hanya 20% yang hard. Ini dimaksudkan agar peserta enjoy dalam mengikuti Yamaha Enduro Challenge,” kata Indra Permana, Motorsport Department CS Division PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM), saat memberikan press briefing, Rabu (21/8).
Kondisi trek pun akan tetap nyaman dalam kondisi kering ataupun basah. Jadi tak perlu terlalu khawatir sekalipun hujan, jalur tetap bisa dilalui, terlebih oleh pembalap enduro berpengalaman. “Apalagi para peserta yang tahun lalu ikut YEC di Sanggau (sekitar 120 KM sebelah barat Sintang), pasti sudah paham, karena karakter konturnya hampir sama,” jelasnya.
Dikatakan, trek di Sintang sekitar 80% adalah kawasan hutan, sementara sisanya ruang terbuka. “Sekitar 40% tanah datar, sedangkan selebihnya adalah tanjakan dan turunan. Bisa dibilang tak ada yang ekstrim. Namun kita tetap menyiapkan berbagai kebutuhan emergency,” sebut Indra.
Jadi, sudahkan braaapers mendaftar ikutan YEC seri 2 di Sintang? Ada hadiah Rp75 juta menanti para pemenang, belum lagi hadiah tambahan produk sponsor. Gaskeun! (day)