SUMBAWA, VMXMedia.ID – Indonesia kembali dipercaya menjadi tuan rumah Kejuaraan Dunia Motocross (MXGP) 2024. Sumbawa dan Lombok akan kembali merasakan gemuruh aksi para pembalap terbaik dunia pada 30 Juni dan 7 Juli 2024.
Keistimewaan MXGP 2024 kali ini adalah, Indonesia menjadi salah satu dari dua negara, bersama Italia, yang mendapat kehormatan menggelar dua seri balapan secara beruntun. Ini menandakan kepercayaan tinggi penyelenggara MXGP terhadap Indonesia sebagai tuan rumah yang sukses.
Sirkuit Samota di Sumbawa dan Sirkuit Selaparang di Lombok siap menjadi arena pertarungan para permbalap ternama. Tak hanya menghadirkan aksi balap yang seru, MXGP 2024 juga menjadi ajang promosi pariwisata Nusa Tenggara Barat melalui kampanye “Discover Lombok Sumbawa”.
Nuon Digital Indonesia, melalui platform ticketing-nya, Tiketapasaja.com, dipercaya sebagai official ticketing partner MXGP 2024. CEO Nuon Digital Indonesia, Aris Sudewo, mengungkapkan kebanggaannya atas kesempatan ini.
“Nuon, bagian dari Telkom Group, bergerak di bidang digital entertainment. Melalui Tiketapasaja.com, kami bangga menjadi official ticketing partner MXGP di Indonesia. Kerja sama ini merupakan bagian dari semangat kolaborasi untuk mewujudkan acara internasional yang sukses di Indonesia,” ujar Aris seperti dilansir disway.id.
Nuon melalui Tiketapasaja.com telah berpengalaman menjadi ticketing partner berbagai konser dalam negeri hingga event internasional, seperti MotoGP Mandalika 2023.
Bagi braaapers yang ingin terlibat langsung untuk merasakan atmosfer laga paling prestisius di dunia motocross ini, bisa mulai membeli tiket per 1 Maret hari ini di www.tiketapasaja.com. Tersedia berbagai kategori tiket, mulai dari Festival (Rp100.000), Tribune (Rp350.000), VIP (Rp4.000.000), dan Paddock Pass (Rp250.000).
Menariknya, terdapat paket jelajah Lombok Sumbawa mulai dari Rp2.000.000 bagi penggemar yang ingin berpetualang dan menikmati adrenalin MXGP 2024.
“Melalui Tiketapasaja.com, kami akan mengakomodir kebutuhan penggemar balap sambil menikmati keindahan alam Lombok dan Sumbawa. Pembelian tiket pun dijamin efektif dan efisien,” papar Aris.
Zulkieflimansyah, Chairman MXGP 2024, menambahkan informasi penting. Braaapers yang membeli tiket pada bulan Maret ini ada potongan harga yang besar, lo!
“Pada periode 1-31 Maret 2024, kami menyediakan diskon tiket MXGP 50% untuk semua kategori. Segera beli tiketnya di tiketapasaja.com,” ajak Bang Zul, sapaan akrabnya.
MXGP 2024 menjanjikan perpaduan sempurna antara aksi balap kelas dunia dan keindahan alam Lombok dan Sumbawa. Jadi, jangan lewatkan kesempatan untuk menjadi bagian dari perhelatan akbar ini, ya, braaapers! (dpu)