Rizky Motorsport Terjunkan Dua Pembalap untuk Bertarung di MXGP, Salah Satunya Asli Lombok

By: VMX Media | 27/06/2024
Rizky Motorsport Terjunkan Dua Pembalap untuk Bertarung di MXGP, Salah Satunya Asli Lombok
Foto: Istimewa

MATARAM, VMXMedia.ID – Braaapers pecinta motocross, apalagi yang hadir langsung dalam perhelatan MXGP Lombok akhir pekan ini, bisa menyaksikan secara langsung aksi dua pembalap nasional asal Rizky Motorsport.

Manajemen racing asal Kota Pasuruan, Jawa Timur ini memastikan, dua pembalap utamanya, Lewis Stewart dan Nakami Vidi Makarim, akan turun di dua seri Indonesia, yakni 29-30 Juni dan 6-7 Juli 2024. 

“Untuk persiapan 2 pembalap Rizqy Motorsport Lewis Stewart dan Nakami Vidi Makarim, yang akan turun di 2 seri di MXGP Lombok, kesiapannya sangat matang dan sangat dipersiapkan,” kata Wakil Manajer Rizky Motorsport Bagus Irwanto, ketika dihubungi VMX Media, melalui telepon, Kamis (27/6).

Bahkan, lanjutnya, kedua pembalap, mekanik dan crew sangat menunggu perhelatan akbar ini jauh-jauh hari. “Untuk Lewis Stewart akan turun di kelas utama MXGP, dan untuk Nakami Vidi Makarim turun di kelas MX2,” jelasnya.

Sudah 4 kali, tim Rizqy Motorsport menurunkan pembalap di event MXGP seri Indonesia. Bagi Nakami sendiri, ikut MXGP Lombok adalah seperti pulang ke kampung halaman. Karena ia memang berasal dari pulau nan cantik itu. Sedangkan Lewis adalah pembalap asal Australia yang dikontrak Rizky Motorsport dan kerap naik podium di berbagai event nasional. (day)