Peringati Harhubnas ke-53, Dishub Kab. Bengkalis Gelar Kejuaraan Grasstrack dan Motocross

By: VMX Media | 25/09/2023 | 170
Peringati Harhubnas ke-53, Dishub Kab. Bengkalis Gelar Kejuaraan Grasstrack dan Motocross

BENGKALIS, VMXMedia.ID – Dalam rangka memperingati Hari Perhubungan Nasional (Harhubnas) ke-53, Dinas Perhubungan Kab. Bengkalis menyelenggarakan Kejuaraan Grasstrack dan Motocross Piala Bupati Bengkalis Cup I, Sabtu (22/9), di Sirkuit Desa Wonosari, Kabupaten Bengkalis, Riau. 

Dilansir situs resmi Diskominfotik Kabupaten Bengkalis, Kejuaraan Grasstrack dan Motocross Piala Bupati Bengkalis Cup I memperebutkan Piala Bupati Bengkalis, Kasmarni. Event ini diikuti 120 starter dari Kab. Bengkalis dan sekitarnya. 

Kepala Dinas Perhubungan Kab. Bengkalis, Agus Sofyan, yang diwakili sekretaris Fahrizal, mengungkapkan, penyelenggaraan event ini bertujuan sebagai langkah untuk mengurangi aksi balap liar di jalanan. 

“Event Kejuaraan Grasstrack dan Motocross Piala Bupati Bengkalis Cup I ini, diselenggarakan untuk meningkatkan sportivitas anak muda, terutama dalam bertanding,” ujar Fahrizal.

Sementara, Bupati Bengkalis yang diwakili Staf Ahli Bupati Bidang Kemasyarakatan dan Sumber Daya Manusia, Johansyah Syafri, dalam pidatonya mengungkapkan, penyelenggaraan event kejuaraan grasstrack dan motocross ini dapat menjadi media edukasi serta pembinaan terhadap bibit-bibit unggul grasstrack dan motocross di Kabupaten Bengkalis.

“Melalui momentum kejuaraan grasstrack dan motocross ini, dapat juga kita jadikan sebagai media edukasi serta pencarian bibit-bibit unggul calon crosser daerah, yang nantinya dapat terus dibina agar berprestasi ditingkat nasional bahkan dunia sekalipun,” ungkapnya. (raf)