BANDUNG, VMXMedia – Antusiasme para pecinta balap garuk tanah enduro di Jawa Barat (Jabar) semakin membara menjelang gelaran Kejurda Enduro Jabar Open Seri 1, pada 5-6 Agustus mendatang. Diadakan atas kerja sama antara tim balap enduro DK Racing dengan Ikatan Motor Indonesia (IMI) Jabar, event ini menandai kembalinya kejuaraan enduro resmi di wilayah Jabar setelah sekian lama vakum.
Menurut Ketua Komisi Motocross, Enduro, dan Supermoto IMI Jabar, H. Dedi Kurniadi Mardja, pihaknya menganggap penting untuk mengadakan 3 seri Kejurda Enduro sebagai bagian dari program kerja tahun ini. Seri pertama akan berlangsung di Sirkuit Siliwangi, sebuah sirkuit baru yang berlokasi di Komplek Secaba Rindam III/Siliwangi, Cimenyan, Kabupaten Bandung.
“Kami berharap Sirkuit Siliwangi dapat menjadi tonggak kebangkitan olahraga enduro di Jabar dan Indonesia secara keseluruhan. Selain membina dan meningkatkan kualitas pembalap Jabar, kejuaraan ini juga menjadi wahana untuk mengakomodasi penjenjangan kelas-kelas yang menjadi standar penyelenggara event,” ungkap pria yang akrab disapa H. DK itu.
Dalam kesempatan ini, akan ada 15 kelas yang jadi ajang perlombaan para peserta, terbagi ke dalam 3 kategori, yaitu kelas utama, kelas supporting special, dan kelas supporting. Masing-masing kelas memiliki persyaratan dan persaingan yang menarik untuk diikuti oleh pembalap dari berbagai usia dan pengalaman.
Dalam kelas utama, ada kategori Built Up Open, Trail Sport Lokal Open, Built Up Junior, dan Trail Sport Lokal Junior yang menawarkan persaingan ketat bagi para pembalap handal. Sementara itu, kelas supporting special melibatkan pembalap dengan usia di bawah 30 tahun dan kelas 30+ yang akan menyajikan pertarungan sengit.
Kompetisi juga tak kalah menarik di kelas supporting, yang mencakup kelas Built Up Hobby, Hobby 30+ dan Hobby 40+ untuk kategori usia tertentu, Trail Sport Lokal Hobby,serta kelas Wanita yang memberikan kesempatan bagi para wanita pecinta enduro untuk tampil.
Kelas OMR Suzuki TS, kelas TNI/Polri/ASN, dan kelas Trail Sport Lokal Junior dan Trail Sport Lokal Pemula (-30) akan menambah semarak persaingan di Kejurda Enduro Jabar Open Seri 1.
Selain keseruan di lintasan, Kejurda Enduro Jabar Open Seri 1 juga menawarkan hadiah menarik senilai puluhan juta rupiah, yang akan menjadi daya tarik bagi para peserta. Hadiah ini diharapkan akan semakin memacu semangat para pembalap untuk tampil maksimal dalam setiap pertandingan.
Para braaapers yang ingin bergabung dalam kejuaraan ini atau memiliki pertanyaan lebih lanjut dapat menghubungi kontak panitia di bawah ini.
- Atep Azka: 081222333093
- Rikibo: 081214374452
- Fahmi Ammy: 081321010689
Dengan kembalinya ajang balap enduro resmi di Jawa Barat, diharapkan Kejurda Enduro Jabar Open Seri 1 menjadi sarana bagi para pembalap dan pecinta olahraga motor untuk berkompetisi dan mengasah kemampuan dalam menghadapi tantangan medan garuk tanah yang menantang. (dpu)