Event

Jadi yang Terbaik di Putaran 3 Kasal Cup JC Supertrack, Lantian Juan Ambil Alih Posisi Inggil Bernarditus di Puncak Klasemen GTX Pro

By: Delisti Putri Utami | 26/07/2023
Jadi yang Terbaik di Putaran 3 Kasal Cup JC Supertrack, Lantian Juan Ambil Alih Posisi Inggil Bernarditus di Puncak Klasemen GTX Pro
Lantian Juan di Putaran 3 Kasal Cup JC Supertrack

putaran 3 Kasal Cup JC Supertrack pekan kemarin juga hadir dengan banyak kejutan. Pembalap kelahiran Kediri, Lantian Juan, sukses mengukir sejarah dengan menjadi pembalap pertama yang meraih poin sempurna, 50 poin, di kelas GTX Pro Kasal Cup JC Supertrack.

Sebelumnya, jelang seri 3, Lantian berada di posisi ketiga dalam perburuan poin klasemen, di bawah M. Excel di posisi kedua dan Inggil Bernarditus di posisi pertama. Namun, pada putaran 3 yang berlangsung pada 22-23 Juli lalu, Lantian mampu menampilkan penampilan gemilang dan mengambil alih posisi puncak klasemen.

Dalam aksi serunya di kelas Bebek Modif dan Sport & Trail 4L/2L, Lantian berhasil mengemas 50 poin, mencatatkan poin tertinggi yang pernah diraih di kategori GTX Pro sejak awal event ini digelar. Di dua kelas tersebut, Lantian tampil dominan dan konsisten, meraih lima kali podium juara dalam dua moto.

Dengan tambahan poin 147 pada putaran 3, Lantian nyaris mencatatkan pencapaian juara penuh. Kini, ia berada di puncak klasemen sementara dengan total 351 poin, menggeser Inggil Bernarditus yang sebelumnya menduduki posisi tertinggi dan kini mengemas 344 poin. Perolehan poin 253 oleh M. Excel membawanya menduduki posisi ketiga.

Persaingan di kelas GTX Pro semakin menarik dan tak terduga hingga akhir balapan. Berikut adalah daftar klasemen sementaranya.

Akankah terjadi perubahan posisi di putaran 4 pada September mendatang? Kita tunggu bersama-sama, ya! (dpu)