BOGOR, VMXMedia.ID – Event Cioray Enduro Race akan dihelat di kawasan Wawas Agro (Bhutan Van Java), Cibodas, Kec. Jonggol, Kab. Bogor, Jawa Barat, pada 15 Juli mendatang. Acara ini digelar dalam rangka anniversary 20 tahun Track Jakarta dan Wawas Agro.
Benny Saputra, panitia Serigala Rider yang merupakan EO event ini, menyebut, persiapan sudah matang. “Sejauh ini, persiapan kami sudah matang. Ya, karena Serigala Rider juga sudah sering mengadakan event. Untuk Cioray sendiri, nanti paling kita buat video teaser aja biar pada tahu medannya,” ungkapnya, Rabu (21/6).
Menurut Benny, tidak hanya para rider enduro senior saja yang bisa mengikuti ajang ini. Para pembalap baru atau pemula juga bisa menikmati trek Cioray Enduro.
“Di Event ini kita pengen bikin yang tidak begitu hard enduro banget gitu. Namun, kita bikin juga enduro klasik seperti zaman 10 tahun lalu. Tujuannya agar baik yang baru main motor maupun yang udah senior, bisa nikmatin juga,” katanya.
Ada dua kelas yang dapat diikuti para peserta, yakni Kelas Enduro Sakti dan Kelas Garis Keras. Menariknya, ada hadiah total 37 juta dan doorprize sepeda motor matic baru.
“Enduro Sakti itu untuk pemula atau yang lansia juga bisa. Kalau untuk garis keras, bedanya ada tanjakan sama turunan curam,” kata Benny.
Bagi braaapers yang tertarik, pendaftaran dapat dilakukan secara online dengan menghubungi nomor 087871982720 atau 081316566233. (aa)