SUKABUMI, VMXMedia.ID – Pembalap dari tim Pege Enduro, Fauzi Codet, sukses meraih podium 1 Kelas Adventure dan Kelas OMR TS Hobby, dalam ajang Putaran 2 Kejurda Enduro Jabar, di Sirkuit Industrial Cikembar Sukabumi, akhir pekan lalu.
Kepada VMX Media, pembalap bernama asli Anwar Fauzi ini, mengaku, tidak menyangka bisa mendapatkan hasil ini. Pasalnya, ia belum punya banyak pengalaman di balap enduro. Sebelumnya, pembalap asal Sumedang ini, lebih banyak mengikuti ajang balap grasstrack.
“Enggak nyangka aja. Soalnya saya baru di enduro. Kurang lebih, ini baru yang ketiga kali,” ungkap Fauzi melalui sambungan telepon, Selasa (19/9).
Putaran 2 Kejurda Enduro Jabar ini, merupakan pengalaman Fauzi yang ketiga kali dalam mengikuti balap enduro. Ia juga mengaku sudah vakum cukup lama dari dunia balap.
Fauzi terakhir kali balap resmi pada tahun 2018, yakni dalam bidang grasstrack. Setelah lama vakum, akhirnya pada tahun 2023 ini, ia mulai mencoba kembali balap garuk tanah dengan beralih ke kencah enduro.
“Saya di grasstrack udah lama dari 2016, terus berhenti di tahun 2018. Setelah itu saya off di grasstrack. Baru akhirnya, saya balap perdana ikut enduro di 2023,” ungkapnya.
Dari pengalaman ketiga kali mengikuti kompetisi enduro, Fauzi mengaku, sangat menikmati balap enduro. Terlebih timnya memberikan dukungan penuh. “Asyik banget, tim juga sangat support,” ujarnya.
Fauzi sempat merasa khawatir lantaran harus menyesuaikan diri dengan medan di balap enduro. Namun lambat laun, ia menemukan caranya sendiri untuk beradaptasi.
“Saya sih agak takut, soalnya enduro kan berbeda sama grasstrack. Kalau enduro kan ada rintangannya. Tapi saya coba sampai ketemu jalannya harus bagaimana,” kata Fauzi.
Yuk, kita nantikan balapan enduro Fauzi selanjutnya yaa, braaapers! (aa)